Bagaimana sih Membuat Kalimat Efektif? Inilah Jawabannya
Bagi yang belum tahu, kalimat efektif adalah susunan kata yang mengikuti kaidah kebahasaan secara baik dan benar. Adapun syarat menjadi kalimat efektif: Sesuai EYD, berarti kalimat tersebut harus menggunakan ejaan atau tanda baca yang tepat, dan kata baku. Misal, ibu pergi ke apotik. Sistematis, artinya punya urutan yang sesuai kaidah bahasa Indonesia, sebagaimana pada SPOK (Subjek Predikat Objek Keterangan). Keterangan tersebut bisa menandakan waktu, tempat, dan suasana. Tidak boros, maksudnya tidak mengulang-ngulang kata yang dibuat. Tidak ambigu, dalam artian kalimat yang dibuat bisa langsung menuju satu makna dan tidak multitafsir. Sedangkan ciri-ciri kalimat efektif: Kesepadanan struktur: a. Pastikan kalimat yang dibuat minimal terdiri dari dua klausa, yaitu subjek dan predikat; b. Jangan taruh kata depan di depan subjek, contohnya: Semua siswa diharapkan hadir tepat waktu (efektif); c. Tidak bersubjek ganda atau gabungan subjek yang sama, misal: Ibu sakit karena lupa makan. Kehe...